BLOGSPOT atas

Saturday, January 9, 2010

Siapa Miliarder Amerika Pencetak Uang Tahun 2009?

Sabtu, 9 Januari 2010 | 06:36 WIB

KOMPAS.com - Raja ritel online semakin kaya. Berkat Kindle, yang mencetak rekor penjualan pada bulan November dan meningkatnya jumlah pengunjung ke Amazon.com pada m musim liburan, menurut Alexa.com, Jeff Bezos, pendiri dan CEO Amazon.com ini pun mencetak banyak keuntungan pada tahun 2009.

Naiknya saham Amazon.com membuat keuntungan Bezos naik 7,3 miliar dollar AS dalam 12 bulan terakhir. Saham ini naik 175 persen sejak Januari tahun lalu. Ini membuat Jeff Bezos berada di urutan keenam daftar miliarder Amerika pencetak uang versi Majalah Forbes tahun 2009.

Larry Page, salah satu pendiri Google yang tahun lalu berada di posisi puncak dengan perolehan 11,9 miliar dollar AS pada tahun 2008, kini berada di urutan kelima dengan perolehan 8,4 miliar dollar AS antara Januari 2009 hingga pertengahan Desember 2009. Di belakang Page adalah mitra seumur hidupnya, Sergey Brin dengan perolehan 8,2 miliar dollar AS.

Dalam menyusun peringkat ini, Majalah Forbes melihat miliarder yang memiliki saham di perusahaan publik dan memperhitungkan keuntungan surat berharga dalam dollar. Pihak Forbes tidak memasukkan saham yang dibeli dan dijual dalam periode tersebut.

Ini menjadi tahun yang baik bagi saham-saham teknologi lebar. Indeks Nasdaq naik 40 persen pada tahun 2009, mengalahkan S&P 500 senilai 19 persen.

Enam pemenang saham terbesar masuk dalam daftar orang memiliki saham-saham di perusahaan perangkat lunak atau perusahaan internet. Di belakang Page dan Brin adalah Larry Ellison (Oracle), Bill Gates (Microsoft), Bezos dan Steve Ballmer (Microsoft). Kalau digabungkan, enam orang yang bergerak di bidang teknologi ini mencetak 44 miliar dollar AS selama 12 bulan terakhir.

Ralph Lauren, yang memperoleh 1,3 miliar dollar AS pada tahun 2009, satu-satunya miliarder di bidang fashion yang memenuhi kualifikasi. Namun para pengecer lain berlari cepat. Richard Hayne's Urban Outfitters memperoleh 120 persen, sementara Leslie Wexner's Limited Brands naik 90 persen (bukan miliarder namun masuk dalam daftar kualifikasi).

Lima besar pemenang saham di Amerika mempertaruhkan keberuntungan mereka di bidang keuangan. Di antaranya salah satu pendiri Blackstone Stephen Schwarzman (1,5 miliar dollar AS) dan miliarder hudge-fund Daniel Och (lebih dari 1,3 miliar dollar AS).

Jika tahun 2008 merupakan akhir dari masa keemasan ekuisitas swasta, tahun 2009 menunjukkan bahwa investor masih mempercayakan uang mereka kepada manajer yang bertahan dalam krisis keuangan yang terburuk.

Saham Blackstones naik 110 persen tahun ini, masih sulit untuk dirayakan mengingat saham-saham investasi raksasa masih turun 60 persen sejak go public tahun 2007. Yang juga kembali berjaya adalah Sheldon Adelson. Saham Las Vegas Sands miliknya naik 1.000 persen sejak Maret lalu, masih butuh pendorong lebih kuat bagi konglomerat kasino ini. Nilai saham Adelson jatuh hingga 24 miliar dollar AS pada tahun 2008, dan menyebabkannya menjadi pecundang terbesar tahun lalu.

KOMPAS

No comments: